[Marinir] APIndo: GAM Pelaku Pembakaran Eskalator Ditangkap.

Hong Gie ouwehoer at centrin.net.id
Wed Mar 17 11:57:17 CET 2004


http://www.apindonesia.com/disinfotek166.htm
Hukum

Rabu, 17/3/2004  15.15 WIB
PELAKU PEMBAKARAN ESKALATOR CV. GUNA JAYA DITANGKAP ANGGOTA PAM OBVITNAS

   Jakarta,(APIndonesia.Com).
Menurut data PUSPEN TNI yang diterima APIndonesia.Com, 17/3) Pasukan TNI
kembali berhasil membekuk anggota pemberontak GAM yang sering melakukan
terror terhadap penduduk.    Dalam suatu penyergapan di Dusun Blang Setui,
Desa Alim, Kecamatan Syamtalira Bayu, Aceh Utara,  Selasa (16/3) Tim Tigor 2
Yonif-121/MK Pam Obvitnas menangkap 2 anggota pemberontak GAM yang merupakan
pelaku pembakaran terhadap alat berat milik CV. Guna Jaya.

   "Tim Tigor 2 Yonif 121/MK telah menangkap 2 anggota pemberontak GAM yang
membakar eskalator/beko pukul 19.00 WIB,"ungkap Dan Satgasinfo, Letkol CAJ
Asep Sapari dalam konferensi pers di Media Center, Lhokseumawe (17/3) seraya
menambahkan, kedua anggota pemberontak GAM yang dibekuk aparat masing-masing
bernama Saiful Nur  (24) warga Desa Alim, Kecamatan Syamtalira Bayu dan Tgk.
Hasanudin (20)  warga Desa Cot Keupula, Kecamatan Blang Mangat.   Mereka
ditangkap saat berada di rumah Saiful dan akan melarikan diri.   Saat ini
kedua anggota pemberontak GAM tersebut diamankan di Pos Kotis Yonif-121/MK
Pam Obvitnas untuk dimintai keterangannya tentang aksi pembakaran dan
keterlibatannya dengan kelompok separatis pemberontak GAM.

   Sementara itu di Aceh Timur, Selasa sore (16/3) Tim-A Yonif Linud-433/JS
membekuk seorang anggota pemberontak GAM bernama Ismail (30) di Kampung
Tiga, Kecamatan Nurussalam.

   Menurut Letkol CAJ Asep Sapari, Ismail ditangkap saat berada dirumahnya,
tanpa perlawanan dan menyerah dibawa oleh anggota Yonif  Linud-433/JS.
Anggota pemberontak GAM tersebut kini diamankan oleh aparat TNI di Pos
Yonif-433/JS untuk pemeriksaan terhadap keterlibatan dirinya dengan gerakan
pemberontak GAM.

   Sedangkan kemarin pukul 18.30 WIB, Sertu Sahirudin Nuhung, Dan Tim-4
Bonang Yonif-700/R di Kecamatan Julok, Aceh Timur gugur tersambar petir.

   Menurut Dan Satgasinfo, Letkol CAJ Asep Sapari, Sertu Sahirudin bersama
26 orang anggotanya melakukan pengendapan setelah memburu para pemberontak
GAM, saat masuk kedudukan di sebuah kampung tiba-tiba petir menyambar dan
mengenai Saharudin beserta 2 anggota lainnya.

   Lebih lanjut Dan Satgasinfo menjelaskan, Sertu Saharudin meninggal dunia
seketika di lokasi kejadian, sedangkan Pratu Abdul Hamid dan Prada Hermawan
masih dalam kondisi sadar dan mengalami luka.  Selanjutnya jenazah Sertu
Saharudin dievakuasi di kesatuannya di Makasar dan kedua prajurit yang luka
masih dalam perawatan pihak Rumah Sakit Kesrem Lhokseumawe.(red).
[Home]









More information about the Marinir mailing list