[Marinir] Berduka Cita Atas wafatnya Prof. Daniel Lev.

Yap Hong Gie ouwehoer at centrin.net.id
Sun Jul 30 13:38:56 CEST 2006


Kita kehilangan seorang tokoh, ahli sejarah, hukum, sosial-politik Republik 
Indonesia.
Prof Daniel Lev adalah seorang guru besar dari Washington University, yang 
telah banyak melakukan bimbingan, bahkan tidak ragu untuk memberikan bantuan 
pribadi kepada para mahasiswa Indonesia di AS.

Sikap beliau terhadap RI, di masa Orde Baru maupun di zaman Reformasi tidak 
pernah berubah; analisa dan pandangan sosial-politiknya selalu kritis dan 
mendalam, akan tetapi senantiasa dibarengi dengan saran-usulan yang bersifat 
konstruktif.
Ini menandakan bahwa Daniel Lev bukanlah seorang oportunis, tetapi seorang 
akademikus yang mencintai Republik Indonesia, dengan segala kelebihan dan 
kekurangannya.

Karya Prof Daniel Lev dan kontribusi beliau akan selamanya tercatat dalam 
sejarah hukum-politik RI., sedangkan kepedulian dan semangat beliau akan 
selalu diingat oleh Bangsa Indonesia.

Atas nama keluarga saya menyampaikan Duka Cita yang sedalam-dalamnya, semoga 
Arwah beliau diberikan tempat terbaik disisi Tuhan YME.

Kepada Ibu Arlene dan Claire Lev-Murata semoga mendapatkan kekuatan dan 
ketabahan, atas kehilangan suami dan ayah tercinta.

Wassalam, yhg.
-------------------- 


-- 
----------------------------------------
I am using the free version of SPAMfighter for private users.<br />It has removed 758 spam emails to date.<br />Paying users do not have this message in their emails.<br />Get the free SPAMfighter here: http://www.spamfighter.com/len<br />




More information about the Marinir mailing list