[Marinir] [WSWS] Pemilu di Indonesia & Perjuangan untuk Demokrasi (21-05-'99)

Yap Hong Gie ouwehoer at centrin.net.id
Sun May 14 21:34:59 CEST 2006


Adakah yang bisa menjelaskan sikap "kemesraan" kaum revolusioner kiri dengan 
PDI-P?
Atau ini yang sikap sementara "The enemy of my enemy is my friend?

Nantinya sih kelompok Nasionalis dilibas juga ... he he he ...


Wassalam, yhg.
-------------------


(Kutipan 1.):
[Arahan politis para pemimpin burjuis seperti Sukarno, ayah Megawati, 
presiden pertama Indonesia, tidaklah pernah untuk memobilisasi rakyat untuk 
melawan Belanda, sebaliknya menggunakan kebencian yang meluas terhadap 
kekuasaan kolonial, untuk mencapai sebuah perjanjian dengan pemerintahan 
Belanda.]


(kutipan 2.):
[Jika pemilu yang mendatang mendapat kepercayaan sedikitpun di mata rakyat 
jelata Indonesia itu hanya karena Habibie dapat mengandalkan dukungan dari 
para tokoh oposisi burjuis seperti Megawati, Rais dan Abdurrahman Wahid.
Pada tiap saat penentuan selama setahun lalu, para orang yang dipanggil 
demokrat ini telah bertindak sebagai pengerem oposisi terhadap rejim yang 
didukung oleh ABRI ini-hasil dari ketakutan naluri mereka bahwa pergerakan 
semacam itu akan mengancam posisi-posisi mereka sebagai anggota-anggota 
golongan atas dan sistem profit itu sendiri.]


(Kutipan 3.):
[Para pemimpin ini telah terilhami secara mendalam dengan ideologi 
anti-komunis sayap-kanan rejim militer ini. Rais dan Wahid memimpin dua 
organisasi Islam yang terbesar di Indonesia-Muhammadiyah dan Nahdlatul Ulama 
(NU)-yang mendukung atau berpartisipasi secara langsung dalam 
pembantaian-pembantaian yang diorganisir oleh Suharto dan angkatan 
bersenjata di tahun-tahun 1965-66, yang mengakibatkan terbunuhnya sedikitnya 
500,000 pekerja, petani dan anggota-anggota PKI. Salah satu komponen utama 
PDI, yaitu PNI, terlibat dalam pembunuhan-pembunuhan yang terjadi di Bali.]


(Kutipan 4.):
[Meskipun menyebut Megawati, Rais dan Wahid sebagai "demokrat" atau "kaum 
oposisi" merupakan sebuah kesalahan istilah. Mereka semua mempunyai 
tali-tali hubungan yang tak dapat dihitung dengan junta itu dan 
melangsungkan hubungan yang dekat dengan eselon-eselon atas ABRI dan 
aparatus negara. Di bawah Suharto, mereka hanya memegang kursi kepemimpinan 
di partai-partai mereka dengan restu pribadinya dan dengan secara ketat 
berjalan di atas jalur resmi. Dalam keadaan di mana kecaman-kecaman secara 
umum, meskipun mengenai hal-hal kecil, sering mengakibatkan hukuman keras, 
tidak satupun di antara mereka yang ditahan ataupun dipenjara.]


(Kutipan 5.):
[Megawati adalah anggota DPR untuk PDI selama lebih dari satu dekade, 
bersama dengan suami usahawannya. Ia menjadi pemimpin partai di tahun 1993 
setelah Suharto menggulingkan ketua PDI Suriyadi dan setelah itu diturunkan 
di tahun 1996-bukannya karena membuat kecaman secara umum tetapi karena 
Suharto tidak tahan atas kemungkinan mendapatkan seorang saingan. Dalam 
berlangsungnya peristiwa-peristiwa yang menggemparkan di bulan Mei 1998, 
ketika ratusan ribu demonstran menuntut pemecatan Suharto, Megawati tidak 
dapat ditemukan di mana-mana-ia tetap tinggal di rumah dan tidak mengatakan 
apa-apa.]


====================================

http://www.wsws.org/id/1999/mei1999/stat-m21.shtml

(World Sosialist Web Site)
Tugas-tugas politik kaum pekerja
Pemilihan Umum di Indonesia dan perjuangan untuk demokrasi
Oleh Dewan Redaktur
21 Mei 1999


Satu tahun setelah penggulingan diktatur militer Suharto, pemilihan umum 
nasional Indonesia akan diadakan tanggal 7 Juni. Usaha-usaha keras sedang 
dilaksanakan oleh pemerintah dan partai-partai oposisi, pejabat-pejabat 
negara dan media massa untuk menciptakan sebuah ilusi bahwa pemilu ini 
merupakan sebuah langkah menuju demokrasi. Kampanye itu sendiri saat ini 
sedang menghimpun momentum dengan poster-poster jalanan, spanduk-spanduk dan 
bendera-bendera partai, rapat-rapat, perdebatan dan pidato-pidato umum. 
Tetapi, untuk semua yang telah beserta dalam perjuangan untuk hak-hak 
demokratis selama 12 bulan yang lalu, itu adalah sangat penting untuk 
mempelajari secara kritis hal-hal politik yang mendasari situasi ini dan 
bahaya-bahaya yang sangat nyata yang menghadapi kaum pekerja.  ~~~~~~~~~~~~ 
c u t ~~~~~~~~~~~ 


-- 
----------------------------------------
I am using the free version of SPAMfighter for private users.
It has removed 438 spam emails to date.
Paying users do not have this message in their emails.
Try www.SPAMfighter.com/pro for free now!





More information about the Marinir mailing list