[Marinir] [APIndo] Warga NAD Lolos Dari Sekapan GAM

Hong Gie ouwehoer at centrin.net.id
Tue Jun 15 09:38:25 CEST 2004


http://www.apindonesia.com/letu.htm

Nasional
Selasa, 15/6/2004 12.00 WIB
Lettu Tasyaruddin :
WARGA NAD LOLOS DARI SEKAPAN GAM

   Aceh Besar, (APIndonesia.Com). Seorang warga bernama Mudawali lolos dari
sekapan GAM setelah TNI menggempur markas mereka di kawasan Cot Glanggang,
Kecamatan Montasik 7 Juni lalu.

   Demikian dikemukakan Lettu Tasyaruddin, Pasi Intel Kodim 011 Aceh Besar
pada APIndonesia.Com di Makodim Aceh Besar seraya menambahkan gempuran TNI
dalam pekan pertama Juni ini menargetkan beberapa kawasan pedalaman Aceh
Besar, seperti Siron, Peukan Biluy, Kuta Cot Glee dengan menewaskan 23
personil GAM.

   "Pertempuran di desa Maheng, Aceh Besar, mengambil korban seorang GAM
tewas di ujung peluru serdadu Parako 13, bersama korban di temukan sepucuk
AK-56 dan berbagai perlengkapan tempur lainnya," ujarnya.

    Menurutnya, kesatuan Parako 13 juga terlibat pertempuran di desa
Lamleupung, Kecamatan Kuta Cot Gle, di lokasi itu TNI menewaskan 4
gerilyawan pejuang kemerdekaan Aceh, mereka menyita berbagai perlengkapan
perang ringan seperti pistol jenis Revolver.

"Pada 11 Juni terjadi pertempuran di desa Cot Mampreh yang berhasil
menewaskan 2 anggota GAM, di lokasi itu pasukan Raider berhasil menyita
sepucuk RPG dengan 2 amunisi, TNI juga menyita berbagai peralatan militer
GAM lainnya. Kontak tembak antara TNI dan GAM sebelumnya telah meletus pada
7 Mei di desa Siron, 4 pasukan GAM tewas di tembak tim Parako 13, pada 11
Mei terjadi lagi pertempuran di Siron dengan mengambil korban 3 GAM lagi,
kontak tembak terus berlangsung hingga 22 Mei dalam Kecamatan Kuta Cot Gle,"
katanya.

Menurut Tasyaruddin, beberapa jenis senjata yang berhasil di sita dalam
berbagai pertempuran di Aceh Besar, di perlihatkan kepada pers kemarin,
senjata-senjata itu di jejerkan di sebuah meja, sebuah amunisi RPG yang
berbentuk jantung pisang sempat terjatuh, namun tidak sampai meledak ketika
kerumunan wartawan menyeruak ingin melihat senjata sitaan itu dari dekat.
(Toni Ervianto/Amarul).
[Home]









More information about the Marinir mailing list