[Marinir] [KCM] Sebanyak 41 Pemimpin AA Hadir di Bandung

Yap Hong Gie ouwehoer at centrin.net.id
Sun Apr 24 20:35:48 CEST 2005


http://www.kompas.com/utama/news/0504/24/093143.htm

Updated: Minggu, 24 April 2005, 09:28 WIBNASIONAL
Sebanyak 41 Pemimpin AA Hadir di Bandung
Bandung, Minggu

Sebanyak 41 kepala negara/pemerintahan negara-negara Asia Afrika hadir dalam
Peringatan 50 Tahun Konferensi Asia-Afrika yang berlangsung di Gedung
Merdeka, Bandung, Minggu (24/4) pagi.
Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dan Perdana Menteri Singapura Lee Hsien
Loong adalah pemimpin yang telah tiba sebelumnya di Bandung pada Sabtu
(23/4) malam.

Para pemimpin lainnya, tiba di Bandung pada Minggu pagi.  Mereka adalah
Presiden Cina Hu Jintao, PM Jepang Junichiro Koizumi, Sultan Brunei Hassanal
Bolkiah, Presiden Aljazair Abdelaziz Bouteflika, PM Kamboja Hun Sen, PM
Thailand Thaksin Shinawatra, PM Korsel Lee Hae-Chan, PM Laos Bounnhang
Vorachith, Presiden Afrika Selatan Thabo Mbeki, PM India Manmohan Singh,
Presiden Nigeria Olesegun Obasanjo, Presiden Afghanistan Hamid Karzai,
Presiden Pakistan Pervez Musharraf.

Juga tiba pada hari Minggu adalah Presiden Zimbabwe Robert Mugabe, Pemimpin
Myanmar Jenderal Than Shwe, Presiden Ghana John Agyekum Kufuor, Presiden
Presidium Majelis Rakyat Korut Kim Yong Nam, PM Lesotho Pakalitha Mosisili,
Presiden Madagaskar Marc Ravalomanana, PM Malaysia Abdullah Ahmad Badawi,
Presiden Vietnam Tran Duc Long, PM Papua Nugini Michael Somare, Presiden
Senegal Abdoulaye Wade.

Selain itu juga hadir PM Sri Lanka Mahinda Rajapaksa, Presiden Sudan Omer
Hassan Ahmed El-Bashir Presiden Burundi, Domitien Ndayizeye, Presiden Timor
Leste Xanana Gusmao, Presiden Comoros Azali Assoumani, Presiden Malawi Bingu
Wa Mutharika, Presiden Mongolia Natsagyin Bagabandi, PM Timor Leste Marie
Alkatiri, PM Tunisia Mohammed Ghannouci.

Pemimpin lainnya yang tiba di Bandung pada Minggu adalah Presiden Tajikistan
Emomali Sharipovich Rahmonof, Presiden Botswana Festus Gantebanye Mogac,
Presiden Seychelles James Alix Michel, Presiden Uganda Youweri Kagula
Museveni, PM Mozambik Luisa Dias Diogo, Presiden Tanzania Benjamin Mkapa,
Presiden Vanuatu, dan Kalkot Matas Kelekele. Mereka tiba di Bandung
menggunakan pesawat terbang. Hadir pula Sekjen PBB Kofi Annan  serta
sejumlah perutusan negara lainnya serta wakil organisasi-organisasi
internasional.

Para kepala negara/pemerintahan Asia Afrika itu, yang telah menyelesaikan
sidang mereka dalam  KTT Asia Afrika di Jakarta pada 22-23 April kemarin,
bergabung di Bandung mengikuti acara puncak Peringatan 50 Tahun KAA 1955
di Gedung Merdeka.
Dalam peringatan itu, antara lain akan ditandatangani secara simbolis
Deklarasi Kemitraan Strategis Baru Asia-Afrika (NAASP) oleh Presiden Susilo
Bambang Yudhoyono dan Presiden Afsel Thabo Mbeki, yang sama-sama menjadi
ketua sidang KTT Asia Afrika.

NAASP itu sendiri telah ditandatangani puluhan pimpinan Asia Afrika lainnya
dalam KTT AA di Jakarta, berisi kemitraan strategis yang dicanangkan bagi
Asia Afrika dalam tiga bidang, yaitu solidaritas politik, ekonomi dan
sosial-budaya.
Selain penandatanganan NAASP, acara Peringatan 50 tahun KAA di Gedung
Merdeka juga diisi dengan pidato penyambutan oleh Presiden Susilo, Presiden
Nigeria Olesegun Obasanjo, yang mewakili Afrika dan oleh PM India Manmohan
Singh mewakili Asia. Pidato juga akan disampaikan oleh perwakilan
negara-negara non Asia-Afrika.

Tidak hanya di Gedung Merdeka, Peringatan juga diisi dengan penanaman Pohon
Perdamaian oleh para pemimpin AsiaA-Afrika di Lapangan Tegallega, salah satu
tempat yang dikunjungi para pemimpin Asia Afrika yang hadir dalam Konferensi
Bandung pada tahun 1955. Saat berita ini diturunkan, Presiden Susilo dan
pemimpin AA lainnya sedang menuju Gedung Merdeka dengan berjalan kaki dari
Hotel Savoy Homann. (Ant/Ima)

--------------------

http://www.kompas.com/utama/news/0504/24/094453.htm

Updated: Minggu, 24 April 2005, 09:43 WIBNASIONAL
Presiden Susilo Tiba di Gedung Merdeka
Bandung, Minggu

Berita Terkait:
. Sebanyak 41 Pemimpin AA Hadir di Bandung
. Sejak Sabtu Malam, Presiden Sudah Tiba di Bandung


Presiden Susilo Bambang Yudhoyono beserta rombongan pejabat tinggi negara
seperti Ketua MPR Hidayat Nur Wahid, Ketua DPR Agung Laksono dan Ketua DPD
Ginanjar Kartasasmita sudah bergerak dari Hotel Homann menuju Gedung Merdeka
sekitar pukul 08.15 WIB, untuk mengikuti Peringatan 50 Tahun Konferensi Asia
Afrika (KAA), Minggu (24/4).

Setelah Presiden Susilo menuju Gedung Merdeka, menyusul Ketua MPR, Ketua DPR
dan Ketua DPD dengan berjalan kaki dari tempat yang sama. Tampak juga
sesepuh Jawa Barat Letjen TNI (Pur) Mashudi dan saksi sejarah KAA 1955, Dr
Roeslan Abdulgani.

Presiden Susilo berangkat dari Hotel Homann ke Gedung Merdeka bersama
Presiden Cina Hu Jintao, Kepala Negara Brunei Darussalam Sultan Hassanal
Bolkiah, Perdana Menteri Jepang Junichiro Koizumi dan Presiden Afrika
Selatan Tabo Mbeki.

Kehadiran para petinggi tersebut yang berjalan kaki dari Hotel Homann ke
Gedung Merdeka sekitar 200 meter, dimanfaatkan para wartawan foto baik dalam
negeri maupun luar negeri untuk mengambil gambar mereka.

Karena para petinggi itu merasa diambil gambarnya, sebagian mereka
membalasnya dengan mengumbar senyum sambil terus berjalan menuju Gedung
Merdeka. Sambil berjalan kaki, para pemimpin negara/pemerintahan dari
Asia-Afrika ini diiringi kesenian dari berbagai daerah di Tanah Air.

Terbatasnya kapasitas Gedung Merdeka, menyebabkan para wartawan tidak
diizinkan memasuki gedung. Para wartawan hanya bisa menyaksikan melalui
layar televisi di media center Jalan Asia Afrika. (Ant/Ima)



More information about the Marinir mailing list