[Marinir] Marinir harap bersabar
eko yudhanarto
ekoyudhanarto at yahoo.com
Tue Jun 12 12:23:49 CEST 2007
Hai orang-orang yang beriman, bersabarlah kamu dan kuatkanlah kesabaranmu dan tetaplah bersiap siaga (di perbatasan negerimu) dan bertakwalah kepada Allah, supaya kamu beruntung. (QS. Ali-Imran : 200)
Kehidupan ini penuh dengan problema, beragam ujian dan cobaan senantiasa menjadi bagian dari kehidupan. Sejak zaman nabi Adam sampai sekarang pun, manusia tetap akan menjalani berbagai ujian dalam hidupnya, tergantung kemampuan yang ada pada diri mereka. Manusia perlu kesabaran untuk menghadapi kehidupan ini sebab dengannya seseorang mampu mengharungi hidup dalam kerangka berfikir yang lebih baik.
Sabar artinya tahan menghadapi cobaan . Sabar adalah menahan dan mencegah diri dari kesedihan yang berlebihan dan kemarahan . Maksudnya adalah bagaimana kita menyikapi cobaan yang menimpa dengan adab yang baik dan ridha terhadap ketentuan Allah subhanahu wa taala.
lihat salah satu dari tiga macam kesabaran :
Sabar dalam taat kepada Allah, maksudnya senantiasa berbuat taat dan rutin memelihara ibadah.
Sabar tidak melakukan maksiat kepada Allah, yaitu konsisten melawan hawa nafsu untuk mencegahnya dari perbuatan yang dilarangnya
Sabar atas cobaan Allah, yakni bersabar atas segala musibah dan fitnah yang menimpa.
Allah subhanahu wa taala memerintahkan kita untuk bersabar dengan baik, memaafkan dengan baik, dan menjauhi orang dengan cara yang baik. Yang dimaksud dengan sabar yang baik adalah sabar yang tidak disertai keluhan. Memaafkan dengan baik adalah memaafkan tanpa mencela, tanpa menyesalkan, dan tanpa kekerasan. Sedangkan menjauhi orang dengan cara yang baik yaitu menjauhi seseorang tanpa menyakiti orang tersebut
Lalu kesabaran macam apakah yang dibutuhkan seorang pemimpin dalam menghadapi situasi-situasi yang seakan-akan merobek-robek nadi ini?
Kondisi dan situasi kritis itu sama sekali tidak mempengaruhi ketegaran seorang pemimpin Justru hal itu merupakan ekses kesabaran yang menambah kesabaran sebelumnya.
bersabarlah marinir-ku!, kebenaran selalu ada dibelakang. berhati-hatilah marinirku karena musuh-musuhmu menghadang dengan segala jebakan dan tipu muslihat. tipu muslihat berkedok hukum, tipu muslihat berkedok hak asasi, tipu muslihat berkedok demokrasi dan ribuan tipu muslihat lainnya. kamu telah terlatih dan telah disiapkan untuk berbagai macam kancah peperangan .........
wassalam
ekoyudhanarto
---------------------------------
TV dinner still cooling?
Check out "Tonight's Picks" on Yahoo! TV.
-------------- next part --------------
An HTML attachment was scrubbed...
URL: http://www.polarhome.com/pipermail/marinir/attachments/20070612/3bfa6187/attachment.html
More information about the Marinir
mailing list