[Nusantara] "Jeffrey Winters" <winters@northwestern.edu> Inilah tanggapan Jeffrey Winters t

Ra Penak edipur@hotmail.com
Thu Sep 12 13:48:51 2002


8 Sep 2002 14:30:16 +0700
"Jeffrey Winters" <winters@northwestern.edu>  Inilah tanggapan Jeffrey 
Winters thd Front Demokrasi Progresif Revolusioner Jawa Barat

Setelah membaca pernyataan pers oleh "Front Demokrasi Progresif
Revolusioner(FDPR) Jawa Barat," saya menyesal sekali bahwa dalam dokumen
yang isinya lebih dari 2,200 kata, tidak ada satu kata pun tentang perlawan
dan perjuangan secara DAMAI.

Indonesia adalah negara yang penuh kekerasan, dan tidak hanya dari pihak
Pemerintahan / Aparatus Bersenjata.  Juga dari civil society, yang kena
penyakit militarisme sejak jaman Jepang dan sampai sekarang hanya makin 
sakit.

Apakah ini gerakan/pemogokan Rakyat yang mau belajar dari contoh Lenin,
Trotsky, dan Mao atau dari Ghandi, Martin Luther King, dan Nelson Mandela?

Perlawanan dan perjuangan dengan sikap/ideologi yang damai dan
anti-kekerasan justru lebih kuat, lebih progresif, dan lebih berhasil
daripada pakai violence.  Dan ini lebih true lagi kalau yang dilawan justru
aparatus yang tidak punya basis untuk mempertahankan diri selain mungunakan
kekerasan.

Lebih baik kalau mogok nasional adalah mogok yang damai dan menolak
kekerasan secara keras.

Jeffrey Winters
Chicago

_________________________________________________________________
MSN Photos is the easiest way to share and print your photos: 
http://photos.msn.com/support/worldwide.aspx